Pengunjung yang hadir bisa menikmati fasilitas parkir roda dua dan roda empat yang memadai, keamanannya juga bagus. Begitu anda masuk gerbang Prasasti, anda langsung membayar karcis secara drive thru. Kemudian langsung menuju tempat parkir.
Dari tempat parkir langsung bisa melihat kolam anak dan dewasa. Kolam tersebut merupakan kolam standart tidak ada variasi permainannya. Kolam Dewasa dan kolam anak-anak yang dilengkapi dengan slurutan.
Begitu masuk, pengunjung disajikan kolam anak-anak yang luas dengan permainan untuk anak seperti waterpark pada umumnya. Kedalaman hanya 40 cm saja.
Disebelahnya ada kolam setinggi 1 meter atau lebih yang ada prusutannya dan dikhususkan untuk dewasa. Seru sekali menikmati permaian air di Prasasti.
Tersedia juga kantin yang siap menyajikan menu makanan disaat anda lapar. Ada juga gazebo yang disediakan secara gratis. Ada kamar mandi dan kamar ganti, ada musholla dan ada juga loker yang disediakan untuk pengunjung.
Harga Tiket Masuk Wisata Air Prasasti Gondang Mojokerto sebesar Rp 20.000 tiap pengunjung. Pengunjung anak 3 tahun sudah kena satu tiket dewasa, pengunjung usia dibawah 3 tahun free, alias masih gratis.
Manfaatkan liburan anda di wisata air Prasasti Mojokerto yang terletak di Gondang Mojokerto. Demikian Tiket Masuk Wisata Air Prasasti Gondang Mojokerto semoga bermanfaat.