Pengurangan jadwal keberangkatan kereta api juga diberlakukan, yakni di KA Menoreh yang semula satu hari dua kali keberangkatan menjadi satu kali keberangkatan saja. Untuk KA Blora Jaya Ekspres Semarang Bojonegoro dan Cepu Ekspres Surabaya Semarang juga ikut kena kebijakan pengurangan keberangkatan kereta api.
Baca Juga Tiket KA Ekonomi AC Bulan Februari
Kereta Api yang dihapus perjalannnya adalah KA Tegal Arum (Tegal Jakarta), Arjuna (Surabaya Madiun), Madiun Jaya (Madiun Yogyakarta), Sarangan Ekspres (Surabaya Madiun) dan KA Cepu Express Surabaya Turi-Cepu-Semarang Poncol.
Kereta Api yang ditambah rute perjalanannya di tahun 2017 adalah KA Ciremai Ekspres yang rute awalnya Cirebon Bandung menjadi Bandung Semarang Tawang. KA Mutiara Selatan yang awalnya dari Bandung ke Surabaya menjadi Bandung Surabaya Malang. Untuk KA Mutaira Timur ini hampir mirip dengan KA Malabar, cuma lewat Surabaya dulu. Kalau Malabar lewat Kertsono, Kediri.
KA Baru yang muncul di Gapeka 2017 adalah KA Ranggajati Jember-Surabaya Gubeng-Yogyakarta Cirebon pp. KA Ranggajati ini melayani kelas Bisnis dan Ekskeutif dengan harga yang cukup terjangkau. Berikutnya ada KA Ambarawa Ekspers rute Semarang Poncol Surabaya Pasar Turi. KA Ambarawa melayani kelas ekonomi AC non subsidi dengan tempat duduk 2-2 saling berhadapan.
Imbas dari rencana pergantian jadwal kereta api 2017 (Gapeka 2017) adalah tiket kereta api Bulan April 2017 belum bsia dipesan. Menunggu rilis resmi Gapeka sudah fix dan pasti, maka tiket kereta api Bulan April sudah bisa di booking. Baca Juga Tiket KA Gajayana Malang Jakarta Bulan Januari.
Pemesanan tiket kereta api di Gapeka 2017 tetap sama, bisa anda lakukan di mini market, loket stasiun, kontak center 121, atau di situs mitra KAI seperti Tiket,com, Traveloka, Reservasi dan di tempat lain yang bekerja sama dengan PT KAI.
Demikian Info PT KAI Akan Memberlakuan Jadwal Kereta Api Baru Tahun 2017 semoga bermanfaat.