Home » » Info Angkutan Mudik Motor Gratis Kereta Api 2019

Info Angkutan Mudik Motor Gratis Kereta Api 2019

Info Angkutan Mudik Motor Gratis Kereta Api 2019 dari Kementrian Perhubungan atau kemenhub. Dalam rangka penyelenggaraan angkutan lebaran yang aman, nyaman dan tetap menjamin keselamatan. Pemerintah perlu mengambil langkah-langkah yang tepat untuk menyediakan jasa layanan transportasi kereta api melalui subsidi angkutan motor dengan kereta api. Tujuannya adalah mengurangi kepadatan lalu lintas di jalan raya yang disebabkan oleh pemudik dengan menggunakan sepeda motor. Selain itu untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di jalan raya yang disebabkan oleh sepeda motor pada saat penyelenggaraan angkutan lebaran 2019. Terakhir adalah konsumsi penggunaan bahan bakar minyak (BBM) meningkat, oleh karena itu perlu didukung angkutan massal yang tepat.

Persyaratan Pendaftaran 

1. Satu pendaftar harus memiliki SIM C dan hanya dapat mendaftarkan satu unit motor, dan dapat difasilitasi pembelian tiket KA (selama alokasi masih tersedia) untuk 3 orang dewasa.
2. Semua Peserta Motis 2019 dengan moda KA, harus mendaftarkan diri secara online melalui web mudikgratis.dephub.go.id. Pendaftaran secara online bisa dilakukan di Rumah atau di Stasiun yang ditunjuk.
3. Bagi para peserta yang sudah mendaftar secara online, apabila dalam waktu 3 x 24 jam setelah menerima bukti pendaftaran tidak melakukan registrasi ulang di lokasi yang ditunjuk*), maka data yang didaftarkan akan terhapus secara otomatis oleh sistem dan kode booking tidak dapat digunakan kembali.
4. Pemberangkatan sepeda motor, 1 hari lebih awal dari tanggal keberangkatan Peserta Motis 2019 yang terdapat di tiket yang dimiliki/dibeli oleh Peserta Motis. Untuk motor yang transit, 2 hari lebih awal dari tanggal keberangkatan yang terdapat di tiket yang dimiliki/dibeli oleh Peserta Motis
5. Tiket yang dimiliki Peserta Motis, bisa berupa tiket KA, tiket Bus, ataupun tiket Travel
6. Untuk bisa mendaftar Motis, harus bisa menunjukkan tiket KA/Bus/Travel atas nama Peserta Motis 2019. Tanpa menunjukkan bukti tiket tersebut, peserta tidak bisa mendaftar motis 2019.
7. Bagi calon Peserta Motis 2019 yang mendaftar lebih awal akan dibantu oleh panitia untuk pembelian tiket KA kelas ekonomi sepanjang persediaan tiket KA yang dialokasikan oleh PT KAI (Persero) masih tersedia.
8. Sepeda motor diserahkan H-1 atau satu hari sebelum tanggal keberangkatan penumpang dan untuk sepeda motor yang transit diserahkan H-2 atau dua hari sebelum tanggal keberangkatan penumpang
9. Sepeda motor diserahkan langsung ke Stasiun yang ditunjuk pukul 08.00 – 17.00 WIB.
10. Pada saat pendaftaran dan penyerahan motor wajib menunjukkan KTP asli pendaftar, Kartu Keluarga Asli, STNK Asli (Nama di STNK boleh berbeda dengan nama di KTP) dan menandatangani bukti pengiriman. Tangki BBM dikosongkan, Spion dilepas dan di bawa sendiri oleh Peserta.
11. Helm dibawa oleh masing-masing peserta, dan tidak dapat dikirimkan bersama motor.
12. Pengambilan sepeda motor di Stasiun tujuan akan dikenakan biaya parkir oleh PT Reska. Apabila terjadi kehilangan yang disebabkan oleh keterlambatan pengambilan sepeda motor, maka hal tersebut merupakan tanggung jawab masing-masing peserta.
13. Bagi peserta yang tidak menyerahkan motor, maka bukti pendaftaran ini dianggap hangus dan tidak berlaku serta bukti pembelian tiket penumpang tidak dapat diuangkan ataupun diubah menjadi nama lain.
14. Para Peserta wajib tunduk pada peraturan yang berlaku.



Mudik Motor Gratis 2016


Kegiatan pendaftaran

Online di mudikgratis.dephub.go.id

Pendaftaran On-line dimulai tanggal  12 Maret 2019 melalui web mudikgratis.dephub.go.id.

Pendaftaran Langsung dimulai tanggal 12 Maret 2019 (Fasilitas Tiket KA Ekonomi PSO dan KA Ekonomi Non PSO). Dari awal penjualan tiket KA Tambahan sampai hari ke 30 penjualan KA Tambahan.

Kapan Pelaksaan Mudik Gratisnya ?

ANGKUTAN ARUS MUDIK (6 hari)
ANGKUTAN ARUS BALIK (7 hari)

Lintas Utara : Sta. Jakarta Gudang, Sta. Cikarang, Sta. Cirebon Prujakan, Sta. Tegal, Sta. Pekalongan, Sta. Semarang Tawang, Sta. Ngrombo, Sta. Cepu, Sta. Bojonegoro, Sta. Babat, Sta. Surabaya Pasarturi

Lintas Selatan 1: Sta. Jakarta Gudang, Sta. Cikarang, Sta. Cimahi, Sta. Kiaracondong, Sta. Tasikmalaya, Sta. Banjar, Sta. Sidareja, Sta. Maos, Sta. Kroya, Sta. Gombong, Sta. Kebumen, Sta. Kutoarjo.

Lintas Selatan 2: Sta. Jakarta Gudang, Sta. Cikarang, Sta. Cirebon Prujakan, Sta Purwokerto, Sta. Kroya, Sta. Kutoarjo, Sta. Lempuyangan, Sta. Klaten, Sta. Purwosari, Sta. Madiun, Sta. Kertosono, Sta. Kediri, Sta. Tulungagung, Sta. Blitar.


KA PENUMPANG YG MENDUKUNG ANGKUTAN MOTIS


KA EKONOMI KOMERSIAL :
KA Tawang Jaya (Pasar Senen – Cirebon Prujakan – Semarang Poncol).
KA Kutojaya Utara Tambahan Lebaran (Pasar Senen – Cirebon Prujakan – Purwokerto – Kroya -  Kutoarjo);
KA Kertajaya Tambahan Lebaran (Pasar Senen – Cirebon Prujakan – Semarang Tawang – Bojonegoro – Surabaya Pasar Turi);
KA Mantab Tambahan  (Pasar Senen – Madiun);
KA Kutojaya Utara (Pasar Senen – Cirebon Prujakan – Purwokerto – Kroya -  Kutoarjo);
KA Kertajaya (Pasar Senen – Cirebon Prujakan – Semarang Tawang – Bojonegoro – Surabaya Pasar Turi).

KA EKONOMI PSO :
KA Serayu Pagi (Pasar Senen – Kroya – Purwokerto);
KA Serayu Malam (Pasar Senen – Kroya – Purwokerto);
KA Brantas (Pasar Senen – Semarang Tawang – Solo Jebres – Kediri/ Blitar);
KA Kahuripan (Kiaracondong – Tasik – Kroya – Solo Jebres – Madiun – Kertosono – Kediri);
KA Bengawan (Pasar Senen – Cirebon Prujakan – Purwokerto – Kutoarjo – Lempuyangan – Purwosari);
KA Pasundan (Kiaracondong – Surabaya Kota);
KA Pasundan Tambahan Lebaran (Kiaracondong – Surabaya Kota);
KA Kutojaya Selatan (Kiaracondong – Tasik – Kroya – Kutoarjo);
KA Gaya Baru Malam Selatan (Pasar Senen – Purwokerto – Surabaya Gubeng);
KA Matarmaja Tambahan Lebaran (Pasar Senen – Semarang Tawang – Solo Jebres – Kediri -  Blitar - Malang);
KA Matarmaja (Pasar Senen – Semarang Tawang – Solo Jebres – Kediri -  Blitar - Malang);

Info Angkutan Mudik Motor Gratis Kereta Api 2016




Untuk Informasi lebih lanjut dapat menghubungi call centre Kemenhub Telp: 151 / 021-151 | E-mail: info151@dephub.go.id | Facebook: Kemenhub151 | Twitter: @Kemenhub151 Instagram: kemenhub151. Untuk website belum ada kejelasan, di website kemenhub masih tertera kegiatan mudik motor gratis tahun 2019. Demikian Info Angkutan Mudik Motor Gratis Kereta Api 2019 semoga bermanfaat. Baca Juga : Tiket KA Ekonomi Bulan Juni 2019.

Random post